Jumat, 28 Januari 2011

Harga Emas ditutup pada harga $1.313,65 ; Turun $31,15

Harga emas, Kamis (27/01) dibuka pada harga $1.344,80 dan ditutup pada posisi $1.313,65 turun sebesar $31,15. Komoditas emas melemah sekitar... thumbnail 1 summary
Harga emas, Kamis (27/01) dibuka pada harga $1.344,80 dan ditutup pada posisi $1.313,65 turun sebesar $31,15. Komoditas emas melemah sekitar 2% karena para pelaku pasar meninggalkan komoditas ini untuk beralih ke aset yang beresiko.

Analisa Teknikal:
Harga emas turun dan mendekati titik support $1.300. Pada perdagangan semalam, harga emas tidak berhasil menyentuh titik resistance 1.350 dan mengalami penurunan tersebar minggu ini.

Harga emas tampaknya akan mencoba menembus titik support $1.300 dengan peluang yang kecil untuk berhasil menembusnya. Namun jika harga emas berhasil melewati titik support tersebut dan tutup di bawahnya maka harga emas akan semakin tertekan dengan target titik support berikutnya $1.250.

Indeks Dow Jones, Kamis (27/01) ditutup menguat 4,39 poin menjadi 11.989,8. Perbandingan harga emas dengan nilai indeks Dow Jones menjadi 1:9,12. Artinya dengan 9,12 oz emas dapat membeli 1 saham Dow Jones.

Tidak ada komentar

Posting Komentar